
PEKANBARU, Siletperistiwa.com – Komandan Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin Marsma TNI Mohammad Nurdin secara resmi membuka Tradisi Orientasi Pengenalan Pangkalan bagi anggota baru Lanud Roesmin Nurjadin, bertempat di Apron Baseops Lanud Rsn, Senin (5/6/23).
Kegiatan orientasi ini ditandai dengan penyematan pita oleh Danlanud Rsn kepada perwakilan peserta dan pelatih. Sebelum dilaksanakan kegiatan orientasi pengenalan pangkalan terlebih dahulu diawali dengan upacara bendera rutin yang dilaksanakan setiap senin pagi.
Sebanyak 27 personel yang terdiri dari Perwira, Bintara, dan Tamtama akan mengikuti kegiatan orientasi pengenalan sebagai fase awal dalam berdinas di Lanud Roesmin Nurjadin yang akan dilaksanakan selama 1 minggu kedepan.
Danlanud Rsn Marsma TNI Mohammad Nurdin pada sambutannya menyampaikan kegiatan orientasi pengenalan pangkalan ini adalah salah satu bagian dari upaya memformulasikan bagaimana menjembatani antara personil yang baru dengan satuan yang akan diawakinya dengan akselerasi penyesuaian adaptasi terhadap satuan yang baru secara terukur dan objektif.
“Kegiatan tradisi orientasi ini tentu berbeda dengan orientasi pada saat kita melaksanakan pendidikan pertama karena Lanud Roesmin Nurjadin adalah satuan operasional bukan satuan pendidikan sehingga objektif daripada orientasi ini tentu tidak persis sama dengan halnya yang dilaksanakan di lembaga pendidikan”, Lanjut Danlanud Rsn.
Danlanud juga menekankan bagi peserta orientasi untuk mengikuti kegiatan dengan baik karena kegiatan ini diharapkan dilaksanakan untuk menambah wawasan serta mempercepat proses beradaptasi kepada lingkungan yang baru supaya peserta bisa segera berkontribusi sesuai dengan kualifikasi dan keahlian masing-masing.
“Bagi para pelatih maupun Kasatker yang nanti merencanakan juga menjadi bagian orientasi ini agar diberikan informasi yang sifatnya penting dan pokok yang sekiranya perlu dan dibutuhkan bagi peserta orientasi supaya ada gambaran yang lebih baik tentang Lanud Roesmin Nurjadin, ”tegas Danlanud.
Kegiatan pembukaan orientasi ini di hadiri Komandan Wing Udara 6 Kolonel Pnb Asri Efendi Rangkuti, para kepala Dinas, Komandan Satuan serta seluruh personel Lanud Roesmin Nurjadin. (Erick)
Leave a Reply