
PEKANBARU, Siletperistiwa.com – Hari Bakti Angkatan Udara semakin dekat, tinggal menghitung hari, TNI Angkatan Udara akan memperingati hari bersejarah tersebut. Setelah melaksanakan bakti sosial berupa donor darah, pengobatan massal, pemberian paket sembako, dan bazar murah, rangkaian kegiatan untuk menyambut Hari Bakti TNI Angkatan Udara ke-77 Tahun 2024 di Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin dilanjutkan dengan melaksanakan Karya Bakti dengan melaksanakan korve disepanjang Jalan Adisucipto Lanud Roesmin Nurjadin. Selasa (23/7/2024).
Korve dilaksanakan dari jam 07:00 WIB hingga jam 10:00 WIB oleh seluruh prajurit dan PNS Lanud Roesmin Nurjadin dan Insub dari Yonko 462 Kopasgat dan Denhanud 475 Kopasgat dengan memangkas rumput-rumput yang dirasa mulai tinggi di lapangan jalan Adisucipto serta kana-kiri jalan, membersihkan sampah-sampah di lapangan dan kanan-kiri jalan, membersihkan parit dan saluran air, serta merapikan pohon-pohon.
Selain itu juga dilaksanakan pencucian monumen pesawat A-4 Skyhawk yang berada di Pos Depan Lanud Roesmin Nurjadin.
Selain sebagai rangkaian kegiatan peringatan ke-77 Hari bakti TNI AU Tahun 2024, kegiatan ini juga sebagai sarana pembinaan teritorial terhadap lingkungan terdekat Lanud Roesmin Nurjadin
Hal ini seperti yang disampaikan Danlanud Roesmin Nurjadin sehari sebelumnya.” Besok kita akan melaksanakan korve bersama, tolong dilaksanakan dengan baik, kita berikan keberadaan yang positif Lanud ini kepada lingkungan disekitar kita. Kita beri contoh bahwa kita bisa menciptakan lingkungan yang bersih dan rapi.” ucap Danlanud Roesmin Nurjadin.
Ditambahkan lagi, hal ini terus akan dilakukan secara teratur dan terprogram, dengan harapan apa yang kita lakukan ini dapat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat sekitar yang hidup berdampingan dengan Lanud Roesmin Nurjadin.
Erick
Leave a Reply