Bukit Batu, Siletperistiwa.com – Komitmen dan dedikasi Kepala Desa Bukit Batu, Mahendra.,S.Ikom.,MM, beserta jajaran, patut diacungi jempol. Mereka terus berupaya mewujudkan pembangunan kantor (gerai) Koperasi Merah Putih, salah satu program Presiden RI, demi kemajuan desa dan kesejahteraan warganya.
Sejak awal pembentukan koperasi hingga kelengkapan administrasi terakhir, Mahendra selalu menunjukkan dukungan penuh. Ketua Koperasi Merah Putih, Zulfahmi, S.Pd.I, kepada media ini, Kamis (8/1), menyampaikan bahwa perjuangan Kepala Desa sungguh luar biasa.
“Beliau selalu memberikan semangat dan mendukung kami, termasuk dalam rapat final persiapan pembangunan kantor bersama Danramil, kepala tukang, dan pengurus koperasi,” ujar Zulfahmi.
Selain dukungan moral, Kepala Desa juga turun langsung memastikan kecukupan lahan untuk pembangunan. Aset desa yang strategis dimanfaatkan secara maksimal, sementara beliau bersama jajaran sibuk menyesuaikan ukuran lahan yang dibutuhkan.
Lahan tersebut juga diratakan dengan bantuan alat berat. Bahkan, pada Jumat mendatang, Kepala Desa dan jajaran akan menggelar kenduri nasi kunyit sebagai simbol “mematikan” lahan sebelum pembangunan dimulai. “Itulah bentuk perjuangan nyata Mahendra untuk kemajuan desa,” tambah Zulfahmi.
Dalam rapat koordinasi bersama Danramil Kecamatan Bukit Batu, disebutkan bahwa pembangunan kantor koperasi akan menjadi proyek prioritas Desa Bukit Batu dan Desa Buruk Bakul. “Kami mengakui komitmen luar biasa Kepala Desa Bukit Batu,” kata Danramil Kapten Ucok Doni Samosir, yang akrab Pak Ucok.
Pantauan media ini, tahap awal pembangunan kantor dan gerai Koperasi Merah Putih Desa Bukit Batu akan dimulai minggu ini dengan pembersihan lahan, dilanjutkan persiapan penggalian pondasi oleh kepala tukang beserta tim. Rapat telah menetapkan bahwa pembangunan akan dimulai minggu depan, dengan target penyelesaian dalam 90 hari.
Dengan dukungan dan kolaborasi antara Kepala Desa, jajaran, Danramil, dan masyarakat, pembangunan kantor Koperasi Merah Putih Bukit Batu diyakini akan berjalan lancar dan menjadi tonggak kemajuan ekonomi desa.**
Laporan: Tim Media

Leave a Reply