
SIAK, Siletperistiwa.com – Kondisi infrastruktur jalan di Kabupaten Siak dan sebagian wilayah Bengkalis, Riau, kini memprihatinkan. Sejumlah ruas jalan kabupaten dan jalan provinsi mulai rusak di berbagai titik, bahkan sebagian sudah hancur dan sulit dilalui pengendara.
Dari pantauan media ini di lapangan (22/10), kerusakan jalan kabupaten terlihat di beberapa wilayah seperti Kecamatan Bunga Raya menuju Pebadaran, Paket A, Tuasai, serta ruas Sungai Tengah menuju Kecamatan Sabak Auh. Lubang besar dan permukaan jalan yang terkelupas mulai mengganggu aktivitas warga.
Sementara untuk jalan provinsi, kerusakan terpantau di ruas Sabak Auh, Sungai Bayam, Rempak, Sepotong hingga Simpang Lima. Kondisi serupa juga terlihat di jalur Pakning menuju Dumai, khususnya di daerah Sarang Buaya, Batang Duku, dan sejumlah titik lainnya.
Beberapa ruas memang sempat diperbaiki beberapa waktu lalu. Namun, sebagian hanya ditimbun batu split tanpa dilapisi aspal, sehingga batu-batu tersebut kembali berserakan dan menimbulkan lubang baru akibat hujan dan lalu lintas kendaraan berat.
Seorang warga bernama Mamat mengaku prihatin atas kondisi tersebut.
“Kami berharap pemerintah segera memperbaiki jalan yang rusak, karena sering membahayakan pengguna, terutama pengendara motor. Banyak yang jatuh karena tidak tahu ada lubang di depan, apalagi kalau hujan dan batu-batu berserak membuat ban mudah tergelincir,” ujarnya.
Menanggapi hal itu, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Siak, Ardi Avandi, ST, MT, didampingi Kabid Pengairan, OK M. Rizky, saat dikonfirmasi Rabu (22/10) di sela rapat RPJM di Kantor DPRD Siak, membenarkan adanya kerusakan di sejumlah ruas jalan kabupaten.
“Kita memang mengetahui kondisi jalan tersebut mulai rusak dan kami juga sangat prihatin. Namun, kondisi keuangan daerah saat ini sedang mengalami efisiensi anggaran, sehingga perbaikan belum bisa dilakukan secara menyeluruh,” ujarnya.
Ardi menambahkan, untuk tahun anggaran 2026 pihaknya akan mencari solusi agar perbaikan jalan kabupaten dapat dilakukan secara lebih optimal.
“Terima kasih atas informasi dan masukan dari rekan media. Semua masukan dan data yang diberikan sangat membantu kami dalam proses perencanaan,” tuturnya.
Sementara itu, hingga berita ini diturunkan, Wakil Gubernur Riau, SF Hariyanto, yang dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp terkait kerusakan jalan provinsi tersebut, belum memberikan tanggapan.
Laporan: Zulfahmi
Leave a Reply