Bupati Siak DR.Afni Z Dan Media Sepakat Komitmen Bersama Membangun Siak

Dok : Bupati Siak Didampingi Kabid Kominfo Wendi dan beberapa rekan media usai pertemuan dengan media disiak 24/10.

SIAK, Siletperistiwa.com – Pemerintah Kabupaten Siak Jumat (24/10/2025) bersama awak media yang bertugas di Siak melaksanakan pertemuan dan sepakat membangun Kabupaten Siak sesuai tugas fungsi dan amanah walaupun kesepakatan tersebut tidak tertulis namun secara lisan sudah menyatakan saling mendukung.

Dikatakan Bupati Siak DR. Afni Z yang merupakan seorang jurnalis aktif, dirinya butuh dukungan media sama – sama membangun kabupaten Siak yang kita cintai ini ,media sebagai fungsi sosial kontrol yang bekerja secara profesional tidak ada artinya intervensi dalam redaksi ,dan itu juga dialaminya disaat dulunya turun dalam liputan diberbagai kegiatan saat bertugas sebagai wartawan (jurnalis).

Dirinya sebagai tampuk pemerintahan daerah kabupaten Siak saat ini yang masih baru ,tentunya berbagai persoalan dan banyak hal – hal yang harus di benahi dan hal ini sejalan dengan program – program yang telah disusun.

“Dirinya yang juga lahir dari seorang jurnalis sangat memaklumi kondisi saat ini, apalagi dengan kondisi keuangan daerah yang sedang tidak baik – baik saja, segala program dan efesiensi anggaran harus ia lakukan, ini juga salah satu hal yang sangat spesifik kendala yang dihadapi pemerintah Kabupaten Siak untuk menjalankan berbagai program pembangunan dan meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat kabupaten Siak termasuk jajaran lingkungan ASN maupun PPP3K
Kondisi yang terjadi saat ini tidaklah membuat dirinya menyerah ,dan tetap berjuang dan terus berjuang, maka dari itu dirinya butuh teman – teman dan rekan – rekan media, “tutur Afni.

Pemerintah kabupaten Siak tidak akan mengintervensi media apalagi masuk keranah redaksi, silakan media menyampaikan berita – berita progam yang sudah di jalankan maupun yang akan dijalankan dengan keterbatasan anggaran saat ini, dan pemerintah kabupaten Siak juga tidak alergi dikritik namun tentunya sesuai fakta dan bukan fitnah, silakan konfirmasi jika ada hal – hal yang ditemukan ada indikasi – indikasi yang dirasakan tidak sesuai dengan aturan, silakan kami dikoreksi dikritik dan di awasi, karena saya juga seorang jurnalis yang sangat mengerti tugas dan fungsi media, tutur Afni.

Disamping itu dengan kondisi kesulitan anggaran yang dihadapi saat ini dan sumber potensi yang harus kita gali disamping pendapatan berupa pajak retribusi, urat nadi kita harta pendapatan terbesar yang ada dihadapan kita salah satunya Migas yang dikelola oleh BUMD yakni PT. BSP (Bumi Siak Pusako), ini sudah mulai kita benahi ,mana hal – hal yang harus kita benahi, kita butuh dukungan teman – teman, salah satu bukti keseriusan dan perhatian kami selaku pemerintahan dikabupaten Siak dirinya bersama instansi terkait juga sudah mempersiapkan ruang media center untuk rekan media ,hal ini dilakukan untuk mempermudah akses teman – teman mendapat informasi yang dibutuhkan, termasuk salah satu agenda mingguan secara bergilir dinas – dinas harus konfrensi pers di media center ini, ini tujuan agar rekan media mudah untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan dan keterbukaan pemerintah tidak ada yang perlu ditutupi, tapi media juga harus memaklumi, karena ada juga oknum kepala desa yang menyampaikan kepada dirinya seringnya didatangi oknum – oknum media entah dari mana yang kesannya bertanya bukan lagi tufoksi mereka.

“Memang kondisi media center ini barangkali belumlah sesuai dengan harapan yang diharapkan teman media, fasilitas ,WiFi (internet), peralatan lainnya namun secara berangsur dirinya akan memperhatikan hal ini, namun harus dimaklumi juga kondisi anggaran yang masih belum baik – baik saja hendaklah dimaklumi, “tutur Afni sambil tertawa dan candanya dalam istilah media.

“Dengan kondisi keuangan daerah yang saat ini masih banyak tunda bayar 2024 ditambah 2025 yang akan nantinya berdampak pada 2026 itu juga merupakan kendala berat terkendalanya program pembangunan dan biaya rutin yang harus dibayarkan, maka dari itu saat ini jajarannya coba melakukan lobi dan kerjasama dengan berbagai investor yang mau berinvestasi salah satunya di Kawasan Industri Tanjung Buton (KITB), Alhamdulillah salah satu perusahaan telah menyatakan kesiapan dalam hal pembiayaan dan pembangunan (investasi) inilah perlu dukungan semua pihak, masyarakat, mahasiswa dan juga peran penting media, bagaimana investor nyaman berinvestasi di wilayah kita itulah salah satu tugas dan tanggung jawab kita bersama, “tutur Afni.

Sementara itu dialog yang dilakukan antara kedua belah pihak pemerintah Kabupaten Siak (Bupati) dengan media saat itu berbagai masukan dan sharing informasi yang dilakukan , salah seorang perwakilan media yang juga Ketua salah satu organisasi profesi wartawan daerah (AWIKS) Zulfahmi menyampaikan kalau ditanya dukungan tentunya dirinya sebagai seorang insan pers semenjak siak menjadi kabupaten masa transisi mendiang (Almarhum) Tengku Rafean sudah menjadi wartawan siak sangat mendukung, dan merasa bangga seorang jurnalis bisa menjadi Bupati (pemimpin) di negeri sendiri dan apalagi Bu Afni seorang anak daerah menjadi pemimpin disini ,kita sangat bangga sekali dan sangat mendukung.

Namun tentunya kami insan media disiak juga butuh perhatian terutama dalam hal mudahnya mendapatkan informasi konfirmasi dengan para pejabat, hal ini supaya pemberitaan berimbang dan profesional, dirinya menyambut baik adanya pertemuan ini, karena ini salah satu langkah merupakan bukti keterbukaan pemerintah kepada media, apalagi dengan adanya media center khusus untuk media yang dipersiapkan di perkantoran bupati, ini juga salah satu bukti keseriusan dan perhatian pemerintah kabupaten Siak terhadap insan pers yang bertugas disiak, “tutur Zulfahmi.

Sementara itu Zul juga menyampaikan berbagai masukan mulai dari BSP yang harus ditelusuri dan dibenahi oleh pemerintah kabupaten Siak, termasuk berapa saham Siak dari 72 persen selama ini, berapa dalam bentuk uang (dana) dari saham tersebut, dan apa saja aset kita disana harus ada pendataan rincian yang harus dipublikasi agar masyarakat tau, disamping itu juga Zul menyampaikan berbagai persoalan media yang harus diperhatikan mulai dari sistem kerjasama hingga aturan terkait PKP perusahan media yang diharuskan dalam hal kerjasama dengan pemkab Siak melalui kerjasama tersebut, hendaknya perbup (Peraturan Bupati) yang lama terkesan tidak memihak kepada media hendaknya dengan kepemimpinan buk Afni bisa direvisi perbup tersebut, “harap Zul diamini dan dukungan dari semua media yang hadir, “tutup Zulfahmi.

Laporan : Tim

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*