Wakil Bupati Siak Membuka Lansung Seleksi Tilawah Qur’an (STQ) Ke XI

Siak, Siletperistiwa.com – Wakil Bupati Siak Husni Merza membuka secara langsung pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke – XI tingkat Kelurahan Sungai Apit, Kecamatan Sungai Apit, di Musala Baiturrahmin, Selasa (16/5/2023).

Diawal sambutannya, Wakil Bupati Siak Husni Merza terlebih dahulu mengapresiasi dengan diselenggarakannya STQ ke – XI tingkat Kelurahan Sungai Apit tahun 2023.

“Semoga dengan dilaksanakannya STQ tingkat Kelurahan Sungai Apit, akan melahirkan peserta-peserta terbaik untuk bisa mempertahankan juara umum yang diraih Kecamatan Sungai Apit tahun lalu, pada MTQ tingkat Kabupaten Siak tahun 2023 mendatang”, harapnya.

Kemudian, Husni Merza menginformasikan bahwa pelaksanaan MTQ di tingkat Kabupaten akan dilaksanakan setelah pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Riau tahun 2023.

“Pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Riau, insyaallah akan dilaksanakan pada bulan Agustus 2023 jika tidak ada perubahan, jadi MTQ tingkat Kabupaten Siak insyaallah akan dilaksanakan bulan Oktober atau November mendatang di Kecamatan Bungaraya. Jadi saya berharap sebelum pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten tersebut, seluruh Kecamatan sudah selesai melaksanakan MTQ tingkat Kecamatan masing-masing”, pinta Husni.

Selain itu, Wabup Husni Merza juga berharap kedepannya agar Kecamatan Sungai Apit tidak hanya dikenal atas prestasi pada MTQ tingkat Kabupaten Siak, akan tetapi juga dikenal dengan zakat kedepannya.

“Saat ini zakat di Kecamatan Sungai Apit masih berada dibawah Kecamatan Pusako dan Kecamatan Sabak Auh, ini harus menjadi evaluasi kedepannya. Semoga kedepannya, zakat di Kecamatan Sungai Apit terus meningkat”, ucap Husni.

Ketua pelaksana Martita mengatakan STQ tingkat Kelurahan Sungai Apit mengambil tema “Jadikan STQ Kelurahan ini sebagai wahana untuk menciptakan anak-anak yang Qur’ani, unggul dan Islami”.

“Pelaksana STQ tingkat Kelurahan Sungai Apit dilaksanakan selama 3 hari 17 – 19 Mei 2023. Dan di ikuti oleh Peserta 78 orang yang merupakan utusan dari setiap RW se Kelurahan Sungai Apit”, jelas Martita.

Selain Wakil Bupati Siak Husni Merza, pembukaan STQ tingkat Kelurahan Sungai Apit tahun 2023 tersebut juga dihadiri oleh Camat Sungai Apit Tengku Mukhtasar, Lurah Sungai Apit M. Lias, dan tamu undangan lainnya.

Editor : afdal

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*