Menghadapi PSU 22 Maret Mendatang KPUD Siak Kerja Extra Persiapan Validasi Data Pemilih dan Agenda lainnya”

Ketua KPUD Siak Said Darma Setiawan

SIAK, Siletperistiwa.com – Pelaksanaan Pemilihan Suara Ulang ( PSU) ditiga TPS nanti , saat ini Komisi Pemilihan Umum Daerah ( KPUD) Siak fokus validasi data terutama pada TPS khusus RSUD Tengku Rafian Siak.

Hal ini disampaikan langsung Ketua KPUD Siak Bung Said Darma Setiawan kamis 13/3 diruang kerjanya pada media ini , saat ini pihaknya belum tuntas validasi data pemilihan khususnya di TPS Khusus RSUD Siak , dan Insya Allah dijadwalkan tanggal 15/3 mendatang final ” tuturnya”

Sementara itu tahapan – tahapan Menjelang pelaksanaan PSU sudah dipersiapkan termasuk rencana mengundang 3 Paslon nantinya hadir dan duduk bersama menandatangani fakta integritas sebagaimana sebelum pilkada yang digelar dulu ,nah kita yakin dalam waktu dekat jadwal pertemuan tersebut akan dilaksanakan ” ujarnya ”

Said juga berharap doa dan dukungan masyarakat agar pelaksanaan PSU berjalan lancar ,aman dan damai , karena ini merupakan tanggung jawab kita bersama masyarakat kabupaten siak , karena memilih pemimpin untuk daerah kita ” ujarnya ”

Terkait banyaknya kritikan terhadap penyelenggara said menganggap wajar itu merupakan hak mereka bersuara , tentunya bukan yang mengarah ke fitnah ,namun kalau sudah menjurus ke fitnah tentu pihaknya akan mengambil langkah melaporkan kepada pihak berwenang , kalau masih dalam kontek wajar dan bisa ditolerir biarkan saja ,yang jelas KPUD Siak menjalankan tugas sesuai tufoksi ( Tugas dan fungsi) dan berdasarkan peraturan – peraturan yang ada ,tidak ada yang namanya memihak kesalah satu paslon ” ujarnya ”

Laporan : Zulfahmi,S.Pd.I

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*